Komunitas Empang Mania Pemalang Gelar Deklarasi Gus Muhaimin Capres 2024

Komunitas Empang Mania Pemalang Gelar Deklarasi Gus Muhaimin Capres 2024


Pemalang- Komunitas Pemancing "Empang Mania" Kabupaten Pemalang Jawa Tengah mendeklarasikan dukungan untuk Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) maju sebagai capres di Pilpres 2024. Deklarasi ini diselenggarakan bersamaan dengan event perlombaan memancing.Sabtu(5/2/2022)

Acara deklarasi sekaligus lomba memancing tersebut digelar di Lokasi Pemancingan Desa Lodaya, Kecamatan Randudongkal, Pemalang, Jawa Tengah. Acara deklarasi ini juga disebut sebagai bagian dari edukasi politik bagi para anggota komunitas memancing.

Menurut Amirudin Ketua Komunitas Pemancing Empang Mania yang sekaligus relawan Gus Muhaimin menyampaikan bahwa menyelenggarakan event ini, adalah sebagai edukasi politik untuk teman-teman komunitas agar pada saat pemilihan nanti bisa menentukan pilihan yang tepat, tidak golput. Dan dalam hal ini kami mendukung Gus Muhaimin sebagai calon presiden di pemilu 2024 nanti.

Selain itu, lanjut Amirudin, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menumbuhkan potensi ekonomi.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan potensi ekonomi, karena kami membantu masyarakat terutama penjual ikan dengan membeli ikan dalam jumlah banyak untuk kemudian nantinya dipancing oleh teman-teman yang hobi memancing, lanjutnya.

Kegiatan ini diikuti oleh 100 peserta dari berbagai kecamatan di sekitar lokasi pemancingan, yang juga bergabung dalam Relawan Gus Muhaimin.

Salah satu peserta yang ikut dalam acara tersebut, Sukirno, mengapresiasi dan terkesan dengan acara deklarasi yang disisipkan dengan lomba memancing.

Kegiatan seperti ini bagus buat kami-kami yang hobi mancing. Kami berterima kasih karena sudah difasilitasi kegiatan semacam ini,ujar Sukirno.

Sukirno juga berharap, kegiatan seperti ini tidak hanya dilaksanakan saat menjelang Pemilu, tetapi berkelanjutan.

Harapan saya ya acara kayak gini jangan pas mau Pemilu saja, tapi terus diadakan berapa bulan sekali gitu," pungkasnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama