Pemalang – Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan koordinasi aparatur pemerintahan desa, tiga Kepala Seksi (Kasi) dari Kecamatan Belik memimpin apel pagi secara serentak di tiga desa pada Senin (27/10/2025).
Kasi Pemerintahan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kecamatan Belik Nur Dwi Pujiyanto S.KM, M.Si memimpin apel di Desa Bulakan, Kasi Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Bambang Martono S.IP MM memimpin apel di Desa Kalisaleh, sedangkan Kasi Tata Pemerintahan (Tapem) Suwarno S.H memimpin apel di Desa Sikasur.
Dalam arahannya, Kasi PMD Kecamatan Belik Nur Dwi Pujiyanto S.KM M.Si menyampaikan pentingnya meningkatkan semangat kerja dan tanggung jawab perangkat desa dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Aparatur desa adalah ujung tombak pelayanan publik. Maka dari itu, disiplin, tanggung jawab, dan koordinasi yang baik sangat dibutuhkan agar program pemerintah bisa berjalan dengan maksimal, ujarnya.
Ia juga mengingatkan agar seluruh perangkat desa senantiasa menjaga kekompakan serta menjalin komunikasi yang harmonis, baik di lingkungan pemerintahan desa maupun dengan masyarakat.
Sementara itu, Kasi Trantib Kecamatan Belik Bambang Martono S.IP MM dalam arahannya di Desa Kalisaleh menyampaikan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan desa.
Kita harus bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Perangkat desa diharapkan aktif berkoordinasi dengan masyarakat serta segera melaporkan apabila ada potensi gangguan ketertiban,” pesannya.
Sedangkan Kasi Tapem Kecamatan Belik Suwarno S.H memimpin apel di Desa Sikasur menekankan pentingnya tertib administrasi dan pelayanan publik yang transparan.
Administrasi pemerintahan desa harus tertata rapi dan sesuai prosedur. Dengan tertib administrasi, pelayanan kepada masyarakat akan semakin cepat dan akuntabel,” tuturnya.
Kegiatan apel pagi ini merupakan bagian dari pembinaan rutin Kecamatan Belik terhadap pemerintah desa. Melalui kegiatan tersebut, diharapkan kedisiplinan, profesionalisme, dan sinergi antara pemerintah kecamatan dan desa semakin kuat demi terwujudnya pelayanan publik yang prima di wilayah Kecamatan Belik.(Red)



0 Komentar