Peringati Hari Cuci Tangan Sedunia m, Ketua TP PKK Kecamatan belik mengajak Hidup Disiplin Untuk Selalu Cuci Tangan

Peringati Hari Cuci Tangan Sedunia m, Ketua TP PKK Kecamatan belik mengajak Hidup Disiplin Untuk Selalu Cuci Tangan


PEMALANG – Dalam rangka memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia yang jatuh pada 15 Oktober 2025, Ketua TP PKK Kecamatan Belik Dumieti Maksum mengajak seluruh masyarakat untuk membiasakan hidup disiplin dengan selalu mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir.

Menurutnya, mencuci tangan merupakan langkah sederhana namun sangat efektif untuk menjaga kebersihan dan mencegah penyebaran berbagai penyakit menular. 

Kebiasaan kecil ini memiliki dampak besar bagi kesehatan keluarga. Mari biasakan mencuci tangan sebelum makan, setelah dari toilet, dan setelah beraktivitas di luar rumah, ujarnya.

Ketua TP PKK Kecamatan Belik juga menekankan bahwa perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) harus dimulai dari lingkungan keluarga. “Keluarga menjadi tempat pertama dalam menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan kebersihan. Dengan mencuci tangan secara rutin, kita telah ikut menjaga kesehatan diri, keluarga, dan masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Camat Belik Muchammad Maksum S.IP, turut mengapresiasi ajakan tersebut. Ia menyampaikan bahwa menjaga kebersihan tangan adalah bagian dari tanggung jawab bersama untuk mewujudkan masyarakat Belik yang sehat dan berdaya saing.

Dengan tema “It might be gloves, It’s always hand hygiene”, peringatan Hari Cuci Tangan Sedunia tahun ini menjadi momentum penting untuk mengingatkan kembali pentingnya perilaku hidup bersih dan disiplin menjaga kesehatan tangan di setiap aktivitas sehari-hari.


Posting Komentar

0 Komentar