Camat Belik Ucapkan Selamat dan Sukses atas Terselenggaranya Pekan Seni dan Olahraga Ansor 2025 di Desa Gombong

Camat Belik Ucapkan Selamat dan Sukses atas Terselenggaranya Pekan Seni dan Olahraga Ansor 2025 di Desa Gombong


Pemalang– Camat Belik Muchammad Maksum S.IP menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas terselenggaranya Pekan Seni dan Olahraga Ansor (PESONA) 2025 yang diselenggarakan oleh Pimpinan Ranting Gerakan Pemuda Ansor (PR GP Ansor) Desa Gombong, Kecamatan Belik.

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan pengembangan bakat bagi para pemuda Ansor serta santri di wilayah Kecamatan Belik. Dalam gelaran tersebut, beragam lomba diselenggarakan, mulai dari cabang olahraga hingga kesenian. Salah satu yang menjadi perhatian utama adalah Lomba Liga Santri Cup, yang diikuti oleh perwakilan dari berbagai ranting dan pesantren di sekitar Desa Gombong.

Camat Belik Muchammad Maksum S.IP mengapresiasi semangat dan kebersamaan yang ditunjukkan para peserta serta panitia dalam menyukseskan acara tersebut.

Saya mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya Pekan Seni dan Olahraga Ansor 2025. Kegiatan ini tidak hanya menumbuhkan sportivitas dan kreativitas, tetapi juga memperkuat persaudaraan serta semangat kebangsaan di kalangan pemuda Ansor dan santri, ujar Camat Belik.

Beliau juga berharap agar kegiatan semacam ini dapat menjadi agenda rutin yang terus dikembangkan di tahun-tahun mendatang, karena selain menjadi wadah positif bagi generasi muda, juga mampu mempererat hubungan antar elemen masyarakat di Kecamatan Belik.

Pekan Seni dan Olahraga Ansor 2025 di Desa Gombong menjadi bukti nyata bahwa semangat kebersamaan, persaudaraan, dan sportivitas tetap tumbuh subur di tengah masyarakat, sejalan dengan nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh Gerakan Pemuda Ansor.(Red)


Posting Komentar

0 Komentar